Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Tips Karier

8 Langkah yang Diperlukan untuk Mulai Kerja di Bidang Marketing

Ilustrasi. Sumber foto: Digital marketing instituteIlustrasi. Sumber foto: Digital marketing institute

Topcareer.id – Tidak ada kata terlambat untuk merubah karier, jika kamu tertarik untuk mencoba dunia marketing, kamu bisa mencobanya. Karier dalam dunia marketing gampang-gampang susah, namun jika kamu telah menemukan jalan di dalamnya, kamu akan bisa mengumpulkan banyak income dari marketing.

Ada beberapa hal yang harus kamu ketahui sebelum memulai karier di bidang marketing.

Dilansir dari Gettinggrowth.com, berikut langkah yang diperlukan untuk memulai karier dibidang marketing.

1.Pilih bidang kamu
Kenali dirimu sendiri dan putuskan akan berkecimpungv dalam bidangv marketing apa dirimu. Lakukan tes mandiri yang bisa menunjukkan dimana bakat marketingmu berada.

Baca juga: Hasil Riset: Pria Lebih Banyak Bicara Dibanding Wanita

2. Teliti persyaratan pekerjaan
Lakukan riset pada perusahaan dan keterampilan apa yang secara khusus diperlukan untuk posisi pemasaran tertentu. Jika kamu memilih bidang yang kamu kuasai dan kamu berkomitmen pada hal itu, maka temukan pos pekerjaan yang sesuai dan job desc tidak menyimpang keluar dari tanggung jawab pada bidang yang kamu kuasai.

3. Kursus marketing
Ada beberapa kursus marketing entry-level yang bisa didapatkan secara gratis. Ini harus menjadi awal yang baik untuk mendapatkan dasar marketing.

4. Hadiri acara networking
Untuk menjadi marketing yang sukses, kamu perlu menumbuhkan basis kontak kamu. Rajinlah menghadiri acara networking, temui banyak orang di sana untuk bersosialisasi. Dengarkan apa pun yang mereka bicarakan dan tenang saja, percakapan lebih lanjut yanhg bisa saling menguntungkan akan terjadi secara organik di waktu berikutnya.

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply