Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Wednesday, May 1, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Cuitan Najwa Shihab Hingga Jokowi Tentang Sosok Glenn Fredly

Glenn Fredly. (dok. Liputan6)

Topcareer.id – Berpulangnya penyanyi yang terkenal akan lagu-lagu romantis, Glenn Fredly mengejutkan masyarakat tanah air Indonesia.

Mulai dari masyarakat biasa, sesama musisi, komedian, presenter, hingga para pejabat di negeri ini ikut merasakan duka cita dan rasa kehilangan yang amat mendalam yang kemudian diunggah melalui media sosial masing-masing.

“Aku akan mengingatmu selamanya sebagai seseorang yang selalu tersenyum, selalu manis dan sebagai seorang musisi terhebat,” tulis penyanyi rossa dalam akun Instagram-nya pada Rabu (9/4/2020).

Ada juga presenter kondang, Najwa Shihab yang menyampaikan duka citanya dan membagikan cerita mengenai komunikasi terakhir Glenn untuk mengajaknya ikut konser musik amal #dirumahaja.

“Sahabat saya, Glenn Fredly berpulang (Rabu, 8/4/2020) malam ini. Belakangan saya baru tahu ketika menyanyikan dan membuat video ini Kakak Glenn sedang menahan sakit kepala luar biasa. Tapi dia memang orang yang tidak pernah mau mengecewakan orang lain. Video ini adalah rekaman penampilan terakhirnya sebelum berpulang. Terima kasih, kakak. Nanti kita cerita soal kakak lagi. Karena cerita soal kebesaran hati kakak terlalu berharga jika tidak dibagi. Salam sayang dari kami semua di Narasi,” tulis wanita yang akrab dipanggil Nana di Instagram pribadinya.

Baca juga: Gejala Yang Patut Diwaspadai Jika Terkena Meningitis Seperti Glenn Fredly

Bahkan orang nomor satu di Indonesia ikut memposting tentnag sosok Glen. Menurut Presiden Jokowi, Glenn adalah tokoh muda yang menginspirasi anak-anak muda Tanah Air, terutama para pemusik, karena dedikasinya pada seni yang begitu luas dan dalam sebagai pencipta lagu, penyanyi, juga aktivis. Kepergian Glenn Fredly adalah kehilangan besar bagi dunia musik bangsa ini.

“Saya dan keluarga menyampaikan duka cita yang dalam kepada keluarga besar mendiang Glenn Fredly, juga kepada seluruh insan musik Indonesia. Glenn Fredly telah berpulang, tapi karyanya akan tetap abadi dan kita nikmati,” cuit Jokowi.

Kita turut berduka Glenn Fredly Deviano Latuihamallo telah meninggalkan kita untuk selamanya. Selamat jalan, Kakak Glenn.

Selain Jokowi, Menteri Keuangan Sri Mulyani merasa kehilangan teman yang memiliki kepedulian yang sangat besar terhadap berkembangnya industri musik dan kesejahteraan para musisi serta seniman Indonesia.

“Selamat tinggal Glenn Fredly, kepedulianmu adalah warisan abadi bagi dunia seni musik Indonesia. Salam dan peluk duka terdalam teruntuk Mutia Ayu dan putri tercinta Gewa. Ayahmu adalah sosok yang sangat membanggakan Indonesia, kami semua kehilangan Glenn Fredly.” tulis akun smindrawati.

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply