Topcareer.id – Hyperion, sebuah perusahaan yang berbasis di California, telah meluncurkan supercar bertenaga hidrogen yang diharapkan dapat mengubah cara orang memandang teknologi sel bahan bakar hidrogen.
Hyperion XP-1 akan melaju sejauh hingga 1.600 Kilometer dengan satu tangki full gas hidrogen terkompresi dan motor listriknya yang sanggup menghasilkan lebih dari 1.000 Horse Power (HP), menurut perusahaan.
Mobil all-wheel-drive ini dapat melaju dari nol hingga 100 km per jam dalam waktu dua detik lebih sedikit, kata perusahaan itu.
Ini adalah mobil listrik yang menggunakan hidrogen untuk menghasilkan tenaga di dalam mobil daripada menggunakan baterai untuk menyimpan energi. XP-1 tidak membakar hidrogen tetapi menggunakannya dalam sel bahan bakar yang menggabungkan hidrogen dengan oksigen dari udara dalam proses yang menghasilkan air, satu-satunya emisi kendaraan, dan aliran listrik untuk menyalakan mobil.
CEO Hyperion Angelo Kafantaris menjelaskan, XP-1 memiliki jangkauan yang lebih jauh daripada mobil listrik bertenaga baterai karena hidrogen terkompresi memiliki lebih banyak daya per liter daripada baterai.
Selain itu, karena gas hidrogen sangat ringan, bobot kendaraan secara keseluruhan jauh lebih ringan daripada yang dikemas dengan baterai yang berat. Pada gilirannya, ini akan membuat mobil lebih hemat energi sehingga bisa melaju lebih jauh dan lebih kencang.