Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Sunday, November 24, 2024
idtopcareer@gmail.com
Lifestyle

Ingin Bebas Cemas dan Tetap Sehat selama Pandemi? Lakukan Gerakan Yoga Ini

Yoga untuk pemula

Jika kamu berencana memulai latihan yoga, mulailah dengan Mountain pose, yakni gerakan yoga dasar untuk semua pose berdiri.

Setelah itu, lakukan Seated Pose, di mana kamu duduk bersila; posisi tubuh tegap; dada membusung ke depan; dan kepala diangkat ke atas. Kamu juga bisa mencoba Three Pose yang mengandalkan keseimbangan dengan berdiri satu kaki. Posisi ini sangat baik untuk melatih fokus.

Untuk membantu peregangan di bagian depan seperti bahu, perut, dada, dan pinggul, kamu bisa mencoba Standing Pose, dengan mengangkat kaki kanan menghadap ke atas hingga membentuk sudut 45 derajat, sembari dipegang oleh tangan kanan kamu.

Gerakan lain yang bisa kamu coba adalah Child Pose, di mana kamu duduk bersimpuh, dengan badan yang condong ke depan, hingga paha dan kepala kamu menyentuh lantai dengan posisi tangan menjulur ke depan.

Bagi yang sakit punggung, cobalah untuk tidur terlentang, lalu tekuk kaki sembari mengangkat pantat secara perlahan hingga membentuk sudut 45 derajat. Pose ini biasa disebut dengan nama Back Pain Pose.

Untuk hasil yang maksimal, kamu bisa melakukan semua pose-pose yang telah disebutkan selama 20 menit setiap hari. Penerapan secara rutin bisa membantu kamu mengatasi stres dan kecemasan.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply