Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 27, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Jangan Asal, Begini Cara Cuci Tangan untuk Tangkal Virus Corona

Sumber foto: Covid19.go.id

Topcareer.id – Sebagai antisipasi penularan virus corona, pemerintah mengimbau agar masyarakat menerapkan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan.

Mencuci tangan di sini bukan hanya sekedar dibersihkan dengan air saja lho. Sebelumnya, kita juga harus mengetahui cara mencuci tangan yang benar agar dapat efektif menangkal virus yang telah mengakibatkan 11.374 jiwa melayang.

Dalam talkshow “Pentingnya Iman, Aman, dan Imun untuk Sembuh dari Covid-19,” Dokter Spesialis Paru, dr. Dewiyana Andari Kusmana pun tak segan membagikan 4 langkah mencuci tangan yang benar.

“Pertama, telapak tangan yang sudah ditetesi sabun digosok dengan cara memutar sebanyak empat kali. Gerakan memutar itu bertujuan agar sabun di telapak tangan itu menyapu seluruh permukaan tangan hingga bersih,” ujarnya di Media Center Satgas Covid-19 Graha BNPB, Jakarta, Selasa (6/10/2020).

Kedua, bersihkan punggung tangan dengan gerakan turun naik agar kuman di bagian punggung tersebut hilang.

Ketiga, katupkan sela-sela jari tangan, lalu gosokkan, putar dan genggam. Hal ini untuk membuat kuman yang terselip di bagian lipatan ini menghilang.

“Keempat, seluruh jari direkatkan posisi ujung kuku berada di atas telapak tangan, lalu digosokkan. Gerakan ini guna membersihkan kuman yang masuk dalam kuku. Dan terakhir, membersihkan kuman di sekitar ibu jari. Cuci tangan seperti itu akan jauh lebih efektif karena bisa membersihkan kuman dan virus hingga sela-sela kuku,” pungkas Dewiyana.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply