Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

Ribet Kaca Mata Berembun Akibat Masker, Operasi Lasik di AS Mendadak Naik

Topcareer.id – Setelah berbulan-bulan orang diwajibkan mengenakan masker yang bisa mengaburkan kacamata dengan kabut akibat suhu hangat nafas yang dihasilkan karena terhalang masker, mulai banyak orang lelah terhadap kacamatanya.

Di Amerika Serikat permintaan operasi lasik mendadak meningkat setelah sebelumnya popularitas lasik telah berkurang selama dekade terakhir.

Banyak konsumen mulai beralih ke operasi lasik agar tidak perlu lagi menggunakan kacamata yang selalu terganggu dengan kabut yang mengaburkan pandangan akibat mengenakan masker.

Di Los Angeles, Dr. Neda Shamie, seorang ahli bedah mata, telah melihat peningkatan 30% dalam prosedur Lasik di praktiknya, Maloney Shamie Vision Institute.

“Orang-orang memiliki anggaran yang disisihkan untuk perjalanan dan mengubah anggaran perjalanan mereka yang tertahan menjadi perbaikan diri,” kata Shamie. “Dan pasien kami memberi tahu kami bahwa gangguan akibat mengenakan masker bagi yang berkacamata itu nyata.”

Baca Juga: Tips Atasi Kacamata Berembun Saat Memakai Masker

Lebih dari 30 sistem Lasik telah disetujui sejak Sistem Laser Kremer Excimer Laser Sight Technologies Inc. memenangkan persetujuan AS untuk operasi tersebut pada tahun 1998. Setelah ledakan awal di awal tahun 2000-an, pertumbuhan Lasik melambat karena resesi.

Lasik menggunakan laser untuk membentuk kembali bagian depan mata dan sering meningkatkan penglihatan menjadi lebih baik. Memiliki keunggulan dibandingkan prosedur lain karena memiliki masa pemulihan yang minimal.

Setelah konsultasi singkat, pasien dapat menjalani operasi pada hari yang sama dan penglihatan yang lebih baik dalam beberapa jam.**(RW)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply