Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 27, 2024
redaksi@topcareer.id
Covid-19

Moderna Mulai Pelajari Vaksin COVID-19 Pada Remaja

Topcareer.id – Moderna Inc. mengatakan pada hari Kamis (10/12) bahwa mereka telah memberi dosis pada peserta pertama dalam studi tahap menengah hingga akhir yang menguji kandidat vaksin COVID-19 pada remaja berusia 12 hingga kurang dari 18 tahun.

Data dari hasil uji coba ini ditargetkan akan selesai menjelang tahun ajaran 2021.

Uji coba tersebut mendaftarkan 3.000 peserta sehat di Amerika Serikat dan akan menilai keamanan serta efektivitas dua dosis kandidat vaksin perusahaan, mRNA-1273, yang diberikan dengan selang waktu 28 hari.

Moderna telah mengajukan Emergency Use Authorization (EUA) atau permohonan izin penggunaan darurat di Amerika Serikat dan Uni Eropa setelah hasil lengkap dari studi tahap akhir menunjukkan vaksin 94,1% efektif pada orang dewasa tanpa masalah keamanan yang serius.

Saingannya Pfizer / BioNTech juga telah mengajukan EUA setelah rejimen dua dosis vaksin virus corona mereka terbukti 95% efektif melawan COVID-19 dan tidak memiliki masalah keamanan besar.

Sementara itu, panel penasihat luar untuk Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA) akan membahas apakah akan merekomendasikan penggunaan vaksin Pfizer untuk orang yang berusia 16 tahun ke atas.

Pertemuan serupa para penasihat FDA dijadwalkan pada Kamis, (17/12) untuk membahas vaksin Moderna.

Studi pada remaja dari Moderna dilakukan bekerja sama dengan Biomedical Advanced Research and Development Authority, bagian dari Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan AS.

“Tujuan kami adalah menghasilkan data pada musim semi 2021 yang akan mendukung penggunaan mRNA-1273 pada remaja sebelum tahun ajaran 2021,” kata Chief Executive Officer Stephane Bancel dalam sebuah pernyataan.

Pfizer juga kini tengah mempelajari kandidat vaksinnya pada peserta yang berusia 12 tahun.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply