Topcareer.id – Pada tahun 2021 ini, Kementerian Aagama (Kemenag) melalui Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat (Ditjen Bimas) mengaku telah menyiapkan dana sebesar Rp 35,3 miliar untuk program beasiswa bagi mahasiswa Hindu.
“Program beasiswa ini kita tujukan untuk mewadahi potensi-potensi generasi muda Hindu dari berbagai pelosok di Indonesia agar bisa turut membawa kemajuan bagi umat dan bangsa,” ujar Dirjen Bimas Hindu Tri Handoko Seto, Jumat (6/8/2021).
Rencananya, beasiswa ini pun akan diberikan kepada 4.310 mahasiswa Hindu dari berbagai daerah yang tersebar di 15 Perguruan Tinggi Umum (PTU) dan Perguruan Tinggi Keagamaan Hindu (PTKH), baik negeri maupun swasta, pada sembilan provinsi di Indonesia.
Baca juga: Melamar Kerja, Perlukah Menggunakan Alat Pembuat Resume?
Dalam implementasinya, terdapat 6 jenis beasiswa yang bisa diperoleh oleh mahasiswa Hindu di tahun 2021, yakni:
- Bantuan Beasiswa Prestasi Akademik Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Hindu Swasta.
- Bantuan Beasiswa Bidikmisi Lanjutan Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Hindu Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Hindu Swasta.
- Bantuan Beasiswa Strata Dua (S-2) Bagi Mahasiswa Lulusan Program Strata Satu (S-1) Dengan Kategori Cumlaude Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Hindu.
- Beasiswa Bidik Misi.
- Beasiswa Mahasiswa Miskin.
- Dan terakhir, Bantuan Peningkatan Prestasi Akademik.
Sebelumnya pada tahun 2020 lalu, beasiswa mahasiswa Hindu ini hanya sebesar Rp 20,4 miliar dan diperuntukkan bagi 3.089 mahasiswa dari 13 perguruan tinggi.**(Feb)