Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 27, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

BI: Transaksi Digital Banking Tumbuh 61,80%, Capai Rp3.468,4 Triliun

Ilustrasi. (dok. Ajaib)

Topcareer.id – Bank Indonesia melaporkan, transaksi ekonomi dan keuangan digital pada Agustus 2021 terus meningkat sejalan dengan akseptasi dan preferensi masyarakat untuk berbelanja daring (online), perluasan pembayaran digital, dan akselerasi digital banking.

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo menyampaikan, pertumbuhan tersebut terutama tercermin pada nilai transaksi uang elektronik dan digital banking.

“Nilai transaksi Uang Elektronik (UE) meningkat 43,66% (year on year) menjadi Rp24,8 triliun. Nilai transaksi digital banking mencapai Rp3.468,4 triliun, tumbuh 61,80% (yoy),” kata Perry dalam siaran pers, Selasa (21/9/2021).

Baca juga: Banyak Miliarder Khawatir Tinggalkan ‘Terlalu Banyak’ Uang Untuk Anak-Anaknya

Sementara itu, lanjut Perry, nilai transaksi pembayaran menggunakan kartu seperti kartu ATM, kartu debet, dan kartu kredit tercatat Rp633 triliun, tumbuh 5,85% (yoy).

Perluasan merchant QRIS berlanjut, pada pertengahan September 2021 mencapai 10,4 juta merchant, atau tumbuh 120,22% (yoy).

Di sisi tunai, Uang Kartal Yang Diedarkan (UYD) pada Agustus 2021 meningkat 10,73% (yoy) mencapai Rp843,9 triliun.

“Bank Indonesia terus memperkuat strategi layanan kas dan distribusi uang untuk memenuhi kebutuhan uang kartal di perbankan dan masyarakat, termasuk pada masa pembatasan mobilitas.”

Leave a Reply