Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Seafood Tak Harus Ikan, Cek Menu Ini beserta Manfaatnya

Topcareer.id – Ketika berbicara seafood, yang terbayang di sebagian orang mungkin adalah berbagai jenis ikan, mulai dari salmon, herring, sarden, teri, halibut, rainbow trout, hingga tuna.

Padahal, kandungan nutrisi esensial dalam seafood tak hanya ada pada ikan saja lho. Kerang contohnya, makanan ini kaya akan sumber vitamin dan mineral yang bagus buat tubuh.

Nah, penasaran dengan kandungan lain yang ada pada berbagai jenis seafood? Berikut di antaranya.

Lobster

Lobster mengemas vitamin, mineral, dan protein dalam dosis yang sehat. Per porsi lobster (sekitar 3,5 ons), kamu bisa mendapatkan 19 gram protein dan 0,25 gram asam lemak omega-3.

Lobster juga sarat dengan vitamin dan mineral, terutama vitamin B3, B6, dan B12, serta antioksidan selenium dan zinc. 

Zinc khususnya dari lobster, adalah penguat kekebalan alami.

Baca juga: Pesisir Seafood, Tempat Asyik untuk Meeting Hingga Pernikahan

Kerang

Seperti lobster, kerang juga menyediakan sejumlah besar vitamin dan mineral saat dikonsumsi.

Kerang menyediakan banyak vitamin B3, B12, dan C, serta kaya akan selenium, zat besi, dan zinc. 

Kepiting

Kepiting juga kaya akan vitamin B6 dan B12, serta selenium dan zinc. Tak kalah hebat, bukan?**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply