Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Profesional

Daftar Pekerjaan yang Bakal Booming seiring Hadirnya Metaverse (Bagian 2)

Metaverse. Sumber foto: protocol.com

Topcareer.id – Perkembangan kecerdasan buatan (AI) dari akhir 90-an hingga dekade terakhir terus berlanjut, dan kini Metaverse mulai semakin populer.

Metaverse tidak lain adalah konglomerasi kecerdasan buatan (AI) dan virtual reality (VR) untuk menghidupkan ekosistem virtual yang dapat diakses melalui internet.

Dengan perkembangan baru di bidang teknologi, tentunya akan muncul peluang baru.

Developer, engineer, dan inovator di seluruh dunia bekerja untuk mencari cara dan keahlian yang tepat untuk menjadi besar dalam metaverse.

Jika kamu tertarik, persiapkan dirimu untuk lima pekerjaan yang paling dicari di tengah popularitas metaverse.

Lanjutan dari bagian pertama artikel

Blockchain Engineer
Blockchain engineer adalah individu yang membantu dalam implementasi dan pembuatan blockchain digital untuk perusahaan.

Idelanya, mereka harus bekerja pada platform blockchain untuk merancang, mengimplementasikan, menguji, menyebarkan, dan mengelola sistem perangkat lunak.

Mereka harus memiliki pengetahuan yang baik tentang alat pemrograman dan pemahaman tentang ekosistem yang terdesentralisasi.

Para blockchain engineer ini juga harus berkolaborasi dengan software engineer dan membantu mereka mengembangkan dan menyebarkan perangkat lunak.

Blockchain engineer harus memiliki pengalaman scaling hybrid systems, contract deployment and maintenance, dan beberapa pengalaman dengan arsitektur dan desain solusi blockchain.

Saat ini, platform NFT Autograph sedang mencari blockchain engineer. Perusahaan ternama pembangun Blockchain, Dapper Labs, juga membuka lowongan untuk Senior Blockchain Engineer.

Baca juga: Miliarder Sebut Metaverse akan Besar dan Jadi Investasi Tinggi

Product manager
Manajer produk yang bekerja di perusahaan Metaverse akan bertanggung jawab atas pemasaran produk pengalaman sosial di Virtual Reality (VR).

VR bisa meningkatkan kehadiran jarak jauh dan memperluas koneksi manusia dalam segala bidang.

Mereka akan terlibat dalam fase pemasaran produk dan strategi, hingga menginformasikan pemasaran keluar dengan mitra internal.

Fokus utama manajer produk yakni memahami sudut pandang pengguna, mengumpulkan umpan balik, dan memanfaatkan peluang yang tepat.

Saat ini, Facebook membuka lowongan Manajer Pemasaran Produk untuk platform Metaverse-nya.

Perusahaan cyptocurrency besar Coinbase juga membuka lowongan untuk Senior Product Marketing Manager.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply