Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 19, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Tumbuhkan Stroberi Raksasa, Petani Ini Pecahkan Rekor Dunia

Topcareer.id – Petani Israel Chahi Ariel telah menanam dan memanen buah stroberi terberat di dunia, menurut Guinness World Records.

“Dengan berat 289 gram, stroberi itu berukuran sekitar lima kali berat rata-rata buah stroberi biasa dari varietas lokal.” Kata Nir Dai, seorang peneliti di Institut Volcani Israel.

Stroberi milik Ariel beri itu memiliki panjang 18 cm dan lingkar 34 cm, kata pihak Guinness online.

Ariel berharap dia menjadi pemenang ketika mereka melihat seberapa besar buah itu tumbuh di pertanian keluarganya tahun lalu.

Dia telah menunggu konfirmasi bahwa itu adalah rekor sambil menyimpan stroberi raksasa di dalam freezer sebagai bukti.

Baca juga: Lisa BLACKPINK Tiba-tiba Cetak Rekor Dunia Lagi, Ini Penyebabnya!

“Ketika saya mendengarnya, itu perasaan yang luar biasa. Saya melompat ke dalam mobil, tertawa dan bernyanyi,” kata Ariel sambil menunjukkan sertifikatnya di laptop. “Kami sudah menunggu ini sejak lama.”

Cuaca dingin yang tidak biasa pada awal 2021 memperlambat proses pematangan stroberi, memungkinkannya untuk terus bertambah berat.

Rekor sebelumnya dipegang oleh seorang petani Jepang yang menanam stroberi hingga seberat 250 gram dalam panennya tahun 2015.

the authorFeby Ferdian

Leave a Reply