Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 20, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Ini Rute Kereta Api Terpanjang di Dunia, Mau Coba?

Topcareer.id Terlepas dari kehidupan masa kini yang serba cepat dan urgensi untuk mencapai tujuan sesegera mungkin dalam waktu singkat, namun masih ada sesuatu yang romantis sekaligus puitis dan sayang untuk dilewatkan tentang perjalanan menggunakan kereta api.

Perjalanan rel melintasi malam di wilayah yang belum ada di peta, melewati pedesaan dan berbagai medan seperti gurun, salju, dan jalur hutan, adalah suguhan unik nan berkesan bagi para traveler atau siapa pun yang suka bepergian.

Perjalanan panjang memang bukan hal yang menyenangkan bagi sebagian orang, terutama yang memiliki jadwal padat.

Tapi, jika kamu suka travelling ke luar negeri, berikut ini beberapa rute perjalanan kereta api terpanjang di dunia yang bisa kamu coba.

Eastern & Oriental Express (Singapura Ke Thailand, Via Malaysia)
Jika kamu adalah penggemar budaya Asia Timur dan merencanakan perjalanan individu ke negara-negara ini, kamu bisa memilih Eastern & Oriental Express.

Kereta mewah ini akan membawamu dari Singapura melalui Malaysia menuju ke Thailand dalam rentang empat hari dengan jarak 1.920 kilometer.

California Zephyr (Chicago Ke San Fransisco)
Rute Chicago ke San Francisco ini adalah yang terpanjang di Amerika Serikat, memakan waktu kurang lebih dua hari sekali jalan.

Panjang perjalanannya kira-kira 3.920 kilometer, melewati pioneer trail, Rockies, Colorado’s Western Slope Canyons, dan Sierra Nevadas.

Kamu bisa menikmati beberapa pemandangan indah di sepanjang jalan.

Vivek Express (Dibrugarh Ke Kanyakumari)
Rute kereta Vivek Express membentang antara Dibrugarh di Assam ke Kanyakumari di Tamil Nadu akan menempuh jarak yang sangat jauh karena bermula dari sudut timur laut India hingga ke ujung yang benar-benar ada di selatan.

Mencakup jarak 4.154 kilometer dan memiliki 57 stasiun di antaranya, melakukan perjalanan ini bisa jadi cara yang bagus untuk mengamati lanskap dan budaya India.

The Indian Pacific (Perth Ke Sydney)
The Indian Pacific rutenya melintasi Australia dari Perth ke Sydney dalam waktu empat hari tiga malam sejauh 4,352 kilometer.

Kereta akan berhenti di Adelaide, Cook’s Ghost Town, dan Broken Hill.

Sepanjang perjalanan di kereta, kamu akan bisa melihat pedalaman Australia serta hutan dan air terjun Blue Mountains.

Baca juga: Negara Ini Gratiskan Warganya Naik Kereta

The Canadian (Toronto Ke Vancouver)
Petualangan tiga hari ini membawa kamu melewati Kanada dan pemandangannya yang sangat menakjubkan.

Dimulai di Toronto dan berakhir di Vancouver, menempuh jarak kira-kira 4.460 kilometer.

Kemungkinan besar kamu akan menatap keluar jendela sepanjang waktu karena pemandangannya yang indah.

Trans-Siberian Express (Moskow Ke Vladivostok)
Nah, ini dia rute kereta api terpanjang di dunia, tak heran karena ini memang berada di negara terbesar di dunia, Rusia.

Perjalanan kereta memakan waktu enam hari dan melewati beberapa zona waktu. Rutenya menghubungkan Rusia barat ke timur jauh negara itu.

Kamu akan memulai perjalanan dari Moskow dan tiba di Vladivostok setelah enam hari menempuh jarak sekitar 9.250 kilometer.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply