Mengambil terlalu banyak tugas
Kamu mungkin mengambil terlalu banyak pekerjaan karena kamu tidak ingin mengecewakan orang lain. Namun, terlalu sering melakukan ini kamu akan stres karena banyak sekali hal kamu harus lakukan. Bekerja multitasking belum tentu bisa memberikan yang terbaik.
Solusi: Kenali dan pahami batasan dirimu
Konflik di tempat kerja atau di rumah
Jika hubungan tegang di rumah atau di tempat kerja, kemungkinan besar kamu akan tersaerang stres. Konflik terjadi karena ketidaksepakatan tentang bagaimana hal harus dilakukan. Dan kamu mungkin merasa bahwa harus bertahan dengan pola pikirmu. Tetapi pada akhirnya ini hanya akan menambah tingkat stress mu.
Solusi: Hindari konflik yang tidak perlu baik dengan keluarga maupun rekan kerja di kantor
Tidak mampu menerima keadaan
Beberapa orang tidak memiliki kemampuan untuk menerima hal-hal sebagaimana adanya. Jika kamu mencoba mengubah sesuatu yang benar-benar tidak dapat kamu rubah maka kamu hanya akan menciptakan tekanan batin yang tidak perlu.
Solusi: Ikhlas, terima hal yang tidak mungkin kamu ubah
Gagal meluangkan waktu istirahat
Terus menerus bekerja tanpa ingat waktu menyebabkan kamu gagal mengambil waktu untuk istirahat. Ini akan mengurangi efektivitas kerjamu dalam jangka panjang. Kinerja menurun, stress meningkat. Ini buruk bagimu.
Solusi: Paksa luangkan waktu untuk istirahat