Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, April 25, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

Capek Kerja? Ini 7 Kenikmatan Pensiun Dini

Topcareer.id – Beberapa pakar kesehatan mengatakan bahwa pensiun dini bisa memperpanjang usia seseorang.

Pensiun dini juga memungkinkan kamu menghabiskan banyak waktu untuk investasi dalam kesehatan dan menjaga gaya hidup.

Dikutip dari financialsamurai.com, Rabu (04/12/2019), berikut beberapa hal positif yang bisa kamu raih dari pensiun dini.

Tidak lagi harus bermacet-macetan di pagi hari
Kamu tidak lagi perlu terburu-buru bangun pagi untuk berangkat dan bergumul di tengah kemacetan kota dalam perjalananmu menuju kantor. Stres di pagi hari pun sudah bukan lagi jadi gaya hidupmu.

Belajar menjadi lebih mandiri
Ketika sibuk bekerja, kamu tidak punya waktu untuk mencari tahu cara memperbaiki keran air yang bocor. Kamu akan menelepon tukang ledeng dan membayarnya. Saat pensiun dini, kamu akan punya waktu untuk mencoba mengatasi masalah di rumahmu sendiri dan menghemat pengeluaran.

Baca juga: Berapa Usia Pensiun yang Ideal?

Kehidupan malam yang lebih baik
Setelah pensiun dini, kamu akan lebih mudah untuk pergi makan malam dengan teman-teman walaupun di hari kerja. Dan kamu akan lebih tenang karena tidak perlu terburu-buru pulang atau harus mempersiapkan pekerjaan di esok hari.

Hubungan keluarga yang lebih baik
Kamu bisa menghabiskan lebih banyak waktu untuk berbicara dan mengunjungi keluarga besarmu.

Lebih banyak tujuan dalam hidup
Setelah pensiun dini, kamu tidak lagi harus bekerja mencari nafkah. Kamu bisa mengasah skill apapun yang ingin kamu lakukan.

Baca juga: Ingin Tetap Kerja Setelah Pensiun? Coba 5 Profesi Ini

Kondisi kesehatan lebih baik
Kamu tidak lagi harus duduk berjam-jam di kantor dan memikirkan banyak pekerjaan. Banyak waktu bisa kamu gunakan untuk berolahraga dan beristirahat. Berada dalam kondisi yang baik seperti ini mungkin bisa memperpanjang hidupmu.

Selalu bisa sibuk
Salah satu ketakutan terbesar pekerja sebelum pensiun adalah mencari tahu apa yang akan mereka lakukan dengan semua waktu luang mereka. Kamu tidak perlu khawatir, tetap akan ada banyak hal yang bisa dilakukan, kamu bahkan bisa melakukan hobi kamu yang selama ini tidak tersampaikan.

Editor: Feby Ferdian

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply