Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, May 9, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

Cara E-Commerce Dongkrak Tren Harbolnas di Luar Pulau Jawa

Ilustrasi

Topcareer.id – Tren belanja online semakin tumbuh dari tahun ke tahun, apalagi saat Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) yang jatuh pada 12 Desember. Tapi, sayangnya pertumbuhan positif Harbolnas ini belum merata di seluruh Indonesia.

Menurut data dari Nielsen, pertumbuhan belanja online di Harbolnas di luar Pulau Jawa hanya 6 persen, sedangkan untuk Pulau Jawa mencapai 53 persen. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan penjualan belanja online pada Harbolnas untuk di luar Pulai Jawa.

Direktur PT The Nielsen Company Indonesia, Rudy Sumantri mengatakan untuk memboosting secara langsung penjualan saat Harbolnas, bisa dilihat dari promo yang diberikan. Salah satunya yang cukup ampuh adalah promo gratis ongkis (ongkos kirim).

Baca juga: Ingin Tampil Stylish Saat Dompet Tipis? Promo 11.11 Solusinya

“Biasanya gratis ongkir itu adalah satu promo yang sangat cepet sekali untuk mendrive kenaikan oenjualan di outside java,” ucap Rudy dalam paparannya di acara Lazada 12.12 Grand Year End Sale di kawasan SCBD, Jakarta, Kamis (5/12/2019).

Hal kedua yang bisa dilakukan, yakni perlunya menghadirkan penjual-penjual yang ada di luar Pulau Jawa tentunya. Semakin banyak penjual yang muncul dari luar Pulau Jawa, maka konsumen pun diperkaya oleh opsi pedagang yang tersebar.

“Kalau untuk Lazada, hadirnya gudang-gudang di tempat lain akan sangat membantu sebenanrya. Jadi, biaya pengirimannya itu lebih murah. Dan itulah yang akan mem-boosting penjualan di outside Java,” ujar Rudy.

Baca juga: Ingin Tampil Stylish Saat Dompet Tipis? Promo 11.11 Solusinya

Menurut Haikal Bekti Anggoro, SVP Traffic Operations Lazada Indonesia, semula memang rendahnya pembelian online di luar Pulau Jawa lantaran beberapa hal, seperti infrastuktur atau rendahnya penggunaan akun bank. Tapi, keadaan saat ini semakin terbuka sehingga diharapkan belanja online di luar Pulau Jawa juga ikut meningkat.

“Sekarang bahkan sudah ada e-wallet segala macam. Itu membukakan pintu mereka untuk mengadopsi belanja online,” kata Haikal. *

Editor: Ade Irwansyah

Leave a Reply