Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Profesional

Life Coach, Pekerjaan Apakah Itu?

Ilustrasi. (dok. Ambient.co.uk)

Topcareer.id – Pernahkah kamu mendengar ada pekerjaan yang namanya life coach? Life coach, pelatih kehidupan? Pekerjaan macam apakah itu?

Mereka adalah profesional yang membantu seseorang mencapai tujuan pribadi dan profesional mereka. Ada banyak kesalahpahaman soal life coach di masyarakat.

Melalui berbagai teknik dan percakapan, para pelatih kehidupan ini membantu klien menentukan tujuan mereka dan mencapai potensi penuh mereka, apa pun artinya bagi seorang individu.

“Pelatihan seperti pelatih pribadi. Seorang pelatih pribadi yang melatih otot fisikmu dan pelatih kehidupan melatih otot mental, emosional, dan spiritual,” kata Annie Lin, pendiri New York Life Coaching dalam The Ladders.

Baca juga: Ini Kunci Sukses Karier dan Kehidupan yang Kamu Mungkin Belum Tahu

Pelatih adalah mereka yang membantu seseorang menemukan dan mengambil tindakan yang sebelumnya tidak dapat mereka lakukan, menurut Lily Sanders, seorang pelatih kehidupan dan penulis.

“Saya berspesialisasi dalam membantu orang-orang dari segala usia belajar bagaimana menavigasi melalui situasi kehidupan mereka saat ini tanpa kehilangan diri mereka yang sebenarnya,” kata Sanders.

Apa yang dilakukan life coach?

Pelatih kehidupan menggunakan teknik yang berbeda untuk membantu klien merefleksikan diri, mewujudkan tujuan mereka dan mencapai potensi penuh mereka. Meskipun ada beberapa pelatih kehidupan yang fokus pada bidang-bidang tertentu dalam hidup, seperti pertumbuhan profesional atau hubungan, pelatih lain fokus pada pengembangan umum.

Filosofi pembinaan Lin adalah fokus pada level mental, fisik, emosional dan spiritual. Dengan berfokus pada entitas yang terpisah ini, seorang life coach dapat mengidentifikasi kelemahan, aspirasi, dan penghalang jalanmu.

Baca juga: Resolusi Tahun Baru: Hidup Sehat. Mulailah dengan Tidur Teratur

Setiap pelatih kehidupan menggunakan alat yang berbeda, tetapi ada praktik umum, seperti latihan pernapasan dan meditasi, yang digunakan secara luas di seluruh industri.

Siapa yang butuh jasa life coach?

Siapapun yang ingin maju dalam karier atau kehidupan pribadi mereka dapat mempertimbangkan untuk memanggil life coach. Menurut Lin, banyak kliennya sudah menjalani psikoterapi, bekerja melalui trauma masa lalu dan mencari bantuan untuk mencapai langkah selanjutnya dalam hidup mereka.

Banyak orang curhat ke keluarga dan teman bicara soal kehidupan, tetapi dalam kenyataannya orang yang dekat denganmu memiliki motif sendiri ketika menawarkan saran. Pelatih kehidupan bertindak sebagai pihak netral yang tujuan satu-satunya adalah membantumu maju. *

Editor: Ade Irwansyah

Leave a Reply