Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Profesional

Yuk, Tiru Strategi Beyonce agar Produk Jadi Laris

Beyonce. (dok. LA Times)

Topcareer.id – Belum lama ini merek yang menjual pakaian dan perlengkapan olahraga Adidas berkolaborasi dengan label fesyen milik Beyonce, Ivy Park. Kolaborasi ini menarik perhatian para netizen hingga sempat menjadi tranding topic di Twitter bahkan sebelum produknya diliris.

Bahkan pada hari pertama peluncuran produk ini, semuanya laris terjual kecuali beberapa pasang kaus kaki. Dan tidak membutuhkan waktu lama, semua produk hasil kolaborasi ini tidak tersisa satupun hanya dalam kurun waktu kurang dari 3 hari saja.

Ya, selain karena ketenaran Beyonce, hal ini juga tidak bisa terlepas dari strategi marketing. Dikutip dari Inc.com, Selasa (28/1/2020) berikut strategi marketing yang digunakan Beyonce guna menjual produknya hingga laris di pasaran.

Baca juga: Begini Cara Jenius Jay-Z Sukses di Industri Musik

Foto produk
Hal pertama yang dapat menarik perhatian khalayak banyak adalah dengan menyuguhkan foto produk yang menarik. Hal inipun dilakukan Beyonce dan tim saat merilis produk terbarunya. Tak tanggung-tanggung mereka rela mengeluarkan kocek lebih agar bisa menampilkan foto yang bagus. Bahkan foto produk kolaborasi mereka bisa menjadi foto sampul di majalah mode, lho.

Menjelang peluncuran Beyonce banyak mengunggah barang dagangannya, baik dalam feed maupun story di Instagram pribadinya. Sehingga menarik perhatian orang sebelum peluncuran tiba.

Semua yang di-posting hanya mengenai merek produk
Sebagian besar foto Beyonce di Instagram yang menggunakan produk terbarunya itu tidak memiliki keterangan apapun kecuali tulisan produk kolaborasinya “adidas x IVY PARK”. Hal ini bertujuan agar orang-orang berfokus pada merek hasil kolaborasi itu, dan itu akan tertanam di otak yang melihatnya.

Baca juga: Bella Hadid, Wanita Tercantik di Dunia Menurut Sains. Siapa Kedua?

Melibatkan orang tenar dan ternama
Selain membuat foto produk sebagus mungkin. Beyonce dan tim juga memilih melibatkan orang-orang terkenal dan mengirimi mereka sampel untuk menjadikannya sesuatu yang mengesankan. Sesuatu yang membuat mereka merasa terhormat dan bersemangat untuk membagikannya di media sosial, sehingga target konsumen akan lebih luas lagi.

Beyonce pun meminta pengiriman sampel itu dikirimkan dalam kotak besar berwarna orange sehingga para penerimanya akan terkejut saat menerima produk teranyarnya itu.

Strategi itupun berhasil. Artis ternama mulai dari Hailey Bieber, Cardi B, Kelly Rowland, Ellen Degeneres, Reese Witherspoon, Janelle Monae hingga Kylie Jenner menerima koleksi terbaru itu dan menggunakan akun media sosial mereka untuk menampilkan unboxing dari kotak besar oranye besar yang mereka terima.

Editor: Ade Irwansyah

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply