Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, March 29, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

Ingin Makanan Sehat? Gunakan Minyak Zaitun. Berikut Manfaatnya

Minyak zaitun. (dok. Oliveworld)

Topcareer.id – Minyak zaitun dikenal sebagai salah satu minyak tersehat di dunia. Extra Virgin Olive Oil (EVOO) merupakan minyak zaitun kualitas tertinggi.

Kamu bisa mendapat manfaat kesehatan utama dari menambahkan minyak zaitun ke dalam makanan berdasarkan bukti ilmiah.

Mengutip Olivewellnessinstitute.org, Senin (03/02/2020), berikut ini beberapa manfaat kesehatan yang bisa didapat dari minyak zaitun terutama jenis Extra Virgin Olive Oil.

Baca juga: 10 Manfaat Minyak Kelapa Demi Tampil Cantik (bagian 1) dan 10 Manfaat Minyak Kelapa Demi Tampil Cantik (bagian 2)

Sumber antioksidan dan lemak sehat
EVOO merupakan sumber yang kaya antioksidan dan lemak tak jenuh tunggal dan dianggap melindungi kesehatan jantung. Proses ekstraksi alami yang digunakan untuk memproduksinya memastikan untuk mempertahankan semua nutrisi dan antioksidan dari buah zaitun untuk membantu melindungi tubuh terhadap radikal bebas.

Mengurangi risiko penyakit jantung
Penduduk yang tinggal di wilayah Mediterania memiliki tingkat kematian yang rendah akibat penyakit jantung. Walaupun hal ini disebabkan oleh berbagai faktor, namun tingginya konsumsi EVOO dianggap sebagai faktor yang utama. Senyawa aktif dalam EVOO memiliki sifat pelindung jantung yang kuat.

Minyak zaitun mencegah stroke
Ini terkait erat dengan penyakit jantung dan memiliki banyak faktor risiko yang sama seperti kolesterol tinggi dan tekanan darah tinggi. Studi di Perancis yang membandingkan penggunaan minyak zaitun dan kejadian stroke mendapati orang yang mengkonsumsi banyak minyak zaitun memiliki risiko stroke 41% lebih rendah.

Baca juga: Menyulap Minyak Jelantah Menjadi Sabun Cuci

Menurunkan risiko diabetes tipe 2
Diabetes tipe 2 ditandai oleh berkurangnya efektifitas insulin, hormon yang memindahkan glukosa (gula) keluar dari darah dan masuk ke sel tubuh untuk digunakan sebagai energi. Senyawa fenolik dalam EVOO bisa membantu metabolisme glukosa dan meningkatkan sensitivitas dan efektivitas insulin. Bisa juga untuk mengelola diabetes yang sudah ada sebelumnya.

Minyak zaitun adalah minyak goreng terbaik
Stabilitas oksidatif dan rasio lemak tak jenuh tunggal, EVOO nomor satu. Meskipun minyak kelapa murni memiliki stabilitas oksidatif yang serupa karena kandungan lemak jenuh yang tinggi. Lemak jenuh (minyak kelapa) tidak memiliki manfaat.

Membuat makanan lebih bergizi
Ini disebabkan karena antioksidan dalam EVOO sangat tahan terhadap panas tinggi sehingga tidak rusak dan malah diserap oleh makanan yang dimasak. Memasak dengan EVOO dapat membantu mempertahankan jumlah nutrisi dan antioksidan dalam makanan yang dimasak yang seharusnya hilang atau rusak.

Baca juga: Cara Menggunakan Essential Oil yang Baik

Meningkatkan kesehatan tulang
Minyak zaitun, terutama EVOO dapat mencegah keropos tulang akibat penuaan. Penelitian menegaskan bahwa minyak zaitun dapat menghambat reabsorpsi tulang (pemecahan kalsium) dan meningkatkan pembentukan tulang.

Melindungi diri terhadap kanker Tertentu
Para peneliti mendapati bahwa kandungan oleocanthal yang unik dari EVOO dapat memainkan peran protektif terhadap kanker. Oleocanthal adalah antioksidan yang terbentuk selama malaxasi Minyak EVOO dan tidak ditemukan dalam makanan lain.

Baik untuk kesehatan otak
Minyak zaitun berpotensi mengurangi risiko penyakit Alzheimer dan demensia terkait usia. Komponen fenolik dari Extra Virgin Olive Oil dapat membantu membersihkan senyawa yang menyebabkan degenerasi otak. *

Editor: Ade Irwansyah

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply