Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, March 28, 2024
redaksi@topcareer.id
Tips Karier

Cara Cegah Stres Kantor Ganggu Hubungan Keluarga

Ilustrasi. (dok. Iamexpat)

Topcareer.id – Pekerjaan yang berat setiap hari bisa membuat stres. Jika tidak hati-hati, imbasnya pun berkaitan dengan hubungan terhadap keluarga.

Pekerjaan dengan ragam level stresnya bisa menghabiskan energi mental, jadi mungkin perlu ada sabar dan toleransi agar tidak merusak hubungan.

Penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa hal sederhana yang dapat kamu lakukan untuk mengelola stres dengan cara yang sehat, sehingga kamu tidak mengalihkan rasa frustrasi pada keluargamu, tidak peduli seberapa stres pekerjaanmu.

Tidur dan banyak berolahraga

Sebuah studi yang dilakukan di Universitas Florida meneliti bagaimana para pekerja dapat mencegah stres di tempat kerja agar tidak tumpah ke dalam kehidupan rumah mereka.

Seperti dikutip dari laman Business Insider, para peneliti mengonfirmasi apa yang sebagian besar dari kita mungkin sudah tahu, stres di tempat kerja mengurangi kemampuan untuk mengatur emosi.

Semakin banyak pengalaman yang membuat stres, maka kamu akan lebih sulit mengendalikan perasaan dan impulsmu.

Baca juga: Sinyal yang Diberikan Tubuh Ketika Kamu Stres dan Benci Pekerjaanmu

Studi ini menemukan dua hal yang membantu menekankan pekerja menciptakan cadangan regulasi emosional yang lebih dalam, tidur dan olahraga. Para peneliti mengonfirmasi bahwa kurang tidur terkait dengan pengaturan diri yang buruk.

“Orang-orang yang kurang tidur cenderung memikul frustrasi mereka pada keluarga. Lebih banyak tidur dikaitkan dengan kemampuan yang ditingkatkan untuk mengatasi tekanan dan mengelola perasaan dengan cara yang sehat,” tulis Amy Morin, psikoterapis dan dosen psikologi di Universitas Northeastern, Boston, Amerika Serikat.

Selain itu, peserta yang mengambil 10.900 langkah setiap hari cenderung mengurangi stres pada anggota keluarga mereka daripada peserta yang hanya mengambil 7.000 langkah.

Para peneliti menyimpulkan bahwa olahraga setiap hari adalah kunci untuk membantu para pekerja berhenti mengeluarkan rasa frustrasi mereka pada orang-orang yang dicintai.

Leave a Reply