Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Jadi Komisaris Telkom, Abdee Slank Bakal Kantongi Gaji Miliaran

Topcareer.id – Pecinta musik tentu tak asing lagi dengan group band “Slank.” Tahun ini salah seorang personil band tersebut yakni Abdi Negara Nurdin atau akrab dipanggil Abdee ditunjuk menjadi Komisaris PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.

Pasalnya pria kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah, 28 Juni 1968 ini pun ditaksir akan mendapat gaji hingga miliaran.

Hal ini merujuk pada Peraturan Menteri BUMN No. PER-12/MBU/11/2020 yang berisikan bahwa komponen remunerasi Dewan Komisaris Telkom terdiri atas gaji/honorarium, tunjangan, serta tantiem atau insentif kinerja.

Baca juga: Mau Kurangi Depresi? Coba Olahraga 35 Menit Sehari

Sedangkan menurut laporan keuangan Telkom, pada tahun 2020, total remunerasi yang dibayarkan kepada 16 orang Komisaris mencapai Rp 96 miliar.

Dimana komisaris utama mendapat remunerasi sebesar Rp 9,86 miliar yang terdiri dari Rp 3,81 miliar untuk honorarium dan tunjangan lainnya dan Rp 6,06 miliar untuk insentif kerja atau tantiem.

Berbeda dengan komisaris utama, gaji yang didapat komisaris independen lebih beragam, mulai dari Rp 1,49 miliar hingga Rp 11,31 miliar. Keberagaman ini tergantung pada besaran insentif kerja yang diterima oleh pejabat komisaris independen tersebut.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply