Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Tuesday, March 19, 2024
redaksi@topcareer.id
Covid-19

Perusahaan Ini Kembangkan Obat COVID-19 yang Resistan terhadap Varian Baru

vaksinasiIlustrasi vaksin

Topcareer.id – Yayasan Bill & Melinda Gates akan melakukan investasi ekuitas senilai USD 35 juta di Exscientia Ltd untuk mendanai pengembangan obat antivirus termasuk untuk virus corona, kata pengembang obat yang berbasis di Oxford Inggris, Rabu (8/9).

Exscientia akan memberikan kontribusi yang sesuai dan memimpin pengembangan hingga lima terapi, yang siap memasuki uji coba manusia.

Program ini awalnya akan fokus pada terapi melawan SARS-CoV-2 dan variannya serta virus corona lainnya.

Perusahaan berusia sembilan tahun itu menggunakan algoritme komputer untuk merancang obat-obatan dalam berbagai bidang terapeutik mulai dari kanker hingga psikiatri.

Program utamanya menargetkan protease utama dari virus corona yang disimpan di antara berbagai spesies virus corona serta variannya.

Baca juga: Ngeri, Setelah Covid-19 Bill Gates Peringatkan Akan Ada Dua Bencana Global

Exscientia mengatakan sedang mengembangkan obat molekul kecil yang menargetkan protein di dalam sel.

Berbeda dengan obat COVID-19 umumnya yang menargetkan protein virus pada permukaan sel dan lebih cenderung bermutasi.

“Obat molekul kecil yang kami kembangkan akan bertahan dan berpotensi disimpan untuk pandemi berikutnya dan didistribusikan secara luas dan mudah di antara populasi yang menghadapi virus baru, atau varian baru yang ada,” kata Denise Barrault, direktur manajemen portofolio Exscientia.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply