Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, May 3, 2024
redaksi@topcareer.id
Covid-19

Google Wajibkan Tes COVID-19 Mingguan Bagi Tamu Kantornya

Untuk PHK karyawan, Google sampai habiskan biaya hingga Rp33 triliun.Untuk PHK karyawan, Google sampai habiskan biaya hingga Rp33 triliun.

Topcareer.id – Google Alphabet Inc mengamanatkan tes COVID-19 mingguan untuk siapa pun yang ingin berkunjung ke kantor atau fasilitas Google di Amerika Serikat, Jumat (14/1).

Siapapun yang datang ke situs kerja Google AS harus menunjukkan hasil tes negatif dan diwajibkan memakai masker bedah saat berada di kantor.

“Untuk membantu mencegah penyebaran COVID-19 lebih lanjut selama periode peningkatan risiko ini, kami menerapkan langkah-langkah kesehatan dan keselamatan sementara yang baru bagi siapapun yang ingin mendatangi kantor kami di AS,” kata juru bicara Google.

Google menyediakan opsi tes COVID-19 di rumah dan tes langsung gratis kepada karyawan dan keluarga inti karyawan.

Kebijakan sementara tes COVID-19 mingguan ini muncul ketika kasus varian Omicron melonjak di negara itu.

Baca juga: Karyawan Google yang Tidak Vaksin Covid Tak akan Digaji, Bahkan Dipecat

Bulan lalu, Google mengatakan menunda rencana kembali ke kantor secara global mulai Januari di tengah meningkatnya kekhawatiran atas Omicron.

Google, merupakan salah satu perusahaan pertama yang meminta karyawannya untuk bekerja dari rumah selama pandemi.

Perusahaan juga telah memberi tahu karyawannya bahwa mereka akan memotong gaji hingga melakukan PHK jika karyawan melawan dengan tidak mengikuti aturan vaksinasi COVID-19.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply