Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Covid-19

Asyik, Mahasiswa Hingga Dosen bakal Dapat Kuota Gratis di 2021

keterampilan digitalDok. Digital School

Topcareer.id – Pada bulan Maret 2021, Kementerian Pendidikan dan kebudayaan (Kemendikbud) memutuskan untuk kembali memperpanjang bantuan kuota internet bagi para siswa hingga para pengajar jenjang pendidikan PAUD, SD, SMP, SMA dan Perguruan Tinggi.

“Adapun peserta didik dan pendidik yang menerima bantuan kuota adalah semua yang telah menerima bantuan kuota pada bulan November-Desember 2020 dan nomornya masih aktif. Otomatis mereka akan menerima bantuan kuota pada bulan Maret 2021. Kecuali yang total penggunaannya kuotanya kurang dari 1GB,” ujarnya Mendikbud, Nadiem Anwar Makarim, Senin (1/3/2021).

Baca juga: Ini Bahaya Yang Dihadapi Pengangguran Jangka Panjang

Menurut Nadiem, bantuan ini akan selalu disalurkan pada tanggal 11 sampai 15 setiap bulan dan berlaku selama 30 hari sejak diterima.

Adapun jatah kuota yang akan diberikan kepada peserta didik PAUD sebesar 7 GB/bulan, peserta didik jenjang pendidikan dasar dan menengah mendapatkan 10GB/bulan serta mahasiswa dan dosen mendapat 15 GB/bulan. Sedangkan guru PAUD/SD/SMP/SMA akan mendapatkan 12 GB/bulan.

Meski kuota internet ini dapat digunakan untuk mengakses semua laman dan aplikasi, namun dikecualikan untuk situs yang diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika, serta daftar pengecualian yang tercantum pada situs resmi bantuan kuota data internet Kemendikbud di http://kuota-belajar.kemdikbud.go.id.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply