Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Monday, October 14, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

5 Cara Ampuh Atasi Marah dalam Diri

The Incredible HulkThe Incredible Hulk

Topcareer.Id – Dunia ini tak hanya menyediakan hal-hal yang membuatmu bahagia, tetapi juga berbagai hal yang bisa membuatmu marah.

Marah memang manusiawi, tapi terkendalikan olehnya bisa membuatmu melakukan hal-hal bodoh yang merusak impianmu.

Oleh karena itu, jika kamu sedang dipenuhi kemarahan, cobalah beberapa tips ini, dan kendalikan diri kamu.

Tips ampuh redakan marah

Cari penyebabnya
Langkah pertama untuk mengatasi kemarahan adalah mengidentifikasi akar penyebab dari kemarahan kamu.

Bisa saja, ini berasal dari emosi lain, seperti ketakutan atau kesepian. Atau, bisa juga ini adalah hasil pertengkaran yang kamu alami, atau pikiran tidak menyenangkan yang muncul di benakmu.

Baca juga: 5 Zodiak Ini Jago Pecahkan Masalah

Meditasi
Meditasi sangatlah berguna untuk mengendalikan amarah. Bahkan teknik sederhana seperti melatih pernapasan sekalipun.

Ketika amarah datang, kamu bisa menerapkannya dengan meluangkan waktu sejenak sebelum bereaksi.

Sebagai contoh, kamu bisa mencoba menarik napas dalam-dalam beberapa kali untuk menenangkan diri atau mencoba menghitung, sampai kamu merasa lebih tenang.

Berolahraga
Ini bukan hanya bagus untuk kesehatan fisik, tapi juga mental kamu. Tak hanya itu, ini merupakan cara untuk menyalurkan emosi seperti kemarahan.

Sebagai contoh, berlari cepat atau berenang saat marah dapat membantu meredakan emosi.

Keluarkan
Saat marah, jangan terus-terusan memendamnya. Ini bisa menimbulkan ledakan emosi yang gawat, di saat yang kadang tidak tepat.

Lebih baik, coba ekspresikan amarahmu. Yang penting dengan cara yang sehat.

Jauhi pemicu
Setelah tahu pemicunya, sekarang cobalah untuk menghindarinya sampai kelak kamu bisa mengendalikannya.

Pelan-pelan, setelah kemarahan bisa kamu kendalikan, pemicu itu tak akan lagi berguna.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply