Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Pesan Squid Game: Jangan Terlalu Miskin, Jangan Terlalu Kaya

Squid Game

Topcareer.Id – Sudah pada nonton serial terbaru Korea Selatan yang berjudul Squid Game belum?

Serial yang sedang ramai dibicarakan ini bercerita tentang permainan berhadiah 46,5 miliar won, yang berarti sekitar USD 50 juta atau sekitar Rp 715 miliar, yang diikuti oleh 456 orang terpilih.

Meski permainannya adalah permainan anak-anak, tapi yang kalah dalam permainan ini bakal ditembak mati lho. Seram banget bukan?

Diceritakan, kebanyakan yang ikut permainan ini adalah orang-orang yang sedang putus asa karena mengalami kesulitan finansial, termasuk terbelit hutang. Mereka akhirnya rela mengikuti permainan ini demi mengatasi kesulitan yang dihadapi.

Baca juga: Keren! Ada SBY di Film Hollywood ‘The Tomorrow War’

Di luar ceritanya yang menegangkan, Squid Game memberi pesan yang cukup unik kepada pentonton. Yaitu jangan terlalu miskin dan jangan terlalu kaya.

Kedua keadaan itu digambarkan memiliki problem yang sama, yaitu sama-sama tidak bisa menikmati hidup.

Squid game dibintangi oleh Lee Jung jae, Park Hae soo dan Jung Ho yeon. Kalau kamu sedang tak ada acara di weekend ini, sepertinya serial ini bisa kamu jadikan tontonan di akhir pekan.

Serialnya sudah tayang lengkap sebanyak 9 episode di Netflix. Selamat menonton ya.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply