Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Ragam Buah yang Ampuh untuk Kesehatan Kulit (Bagian 1)

Dok/iStockDok/iStock

Topcareer.Id – Buah-buahan adalah obat terbaik. Ini merupakan fakta yang cukup terkenal. Kita juga tahu bahwa secangkir jus buah setiap hari, akan memberikan hasil kulit yang bersih.

Selain fakta bahwa buah mampu menghidrasi dan meremajakan kulit, aroma buah di wajah juga akan membantu menghilangkan stres.

Berbeda dengan perawatan kecantikan kimia, buah-buahan hemat biaya, alami dan juga membawa perbedaan yang nyata.

Berikut adalah enam buah dan khasiatnya untuk kulit bercahaya.

Bagian pertama dari artikel

Baca juga: Ini Waktu Terbaik dan Terburuk untuk Makan Buah

Jeruk
Buah ini kaya akan vitamin C yang mampu memperbaiki tekstur kulit. Jeruk juga mengandung kolagen yang memperlambat proses penuaan kulit.

Gosokkan bagian dalam jeruk pada kulit untuk mengencangkan kulit. Atau, keringkan dan dijadikan bubuk untuk digunakan sebagai scrub alami.

Seperti lemon, jeruk juga membantu membersihkan noda kulit.

Pepaya
Manfaat buah ini untuk kulit, mungkin sudah dibicarakan sejak zaman nenek moyang kita.

Pepaya kaya akan antioksidan dan mengandung enzim khusus yang disebut papain, yang dapat membunuh sel-sel mati dan menyembuhkan kotoran kulit.

Mangga
Tepat disebut sebagai raja buah. Bukan hanya karena rasanya tetapi juga untuk manfaat kesehatannya. Daging buahnya yang lembut memiliki efek yang luar biasa pada kulit.

Kaya akan vitamin-A dan antioksidan, mangga mampu melawan penuaan kulit, meregenerasi sel-sel kulit dan mengembalikan elastisitas kulit.

the authorFeby Ferdian

Leave a Reply