Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, May 2, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Sensus Penduduk Online Diperpanjang Hingga Mei 2020

Sensus Penduduk 2020. (dok. istimewa)

Topcareer.id – Sudah isi sensus penduduk secara online belum? Buat yang belum, jangan khawatir, Badan Pusat Statistik (BPS) memperpanjang pengisian Sensus Penduduk Online (SPO) hingga Mei 2020 mendatang.

“Bagi masyarakat yang belum sempat berpartisipasi, BPS akan memperpanjang sensus penduduk online hingga 29 Mei 2020,” tulis Kepala BPS, Suhariyanto dalam akun instagram resmi BPS pada Selasa (31/3/2020).

Sedangkan untuk tahap sensus melalui wawancara door to door akan berlangsung pada tanggal 1-30 September 2020 mendatang.

Baca juga: BPS Lakukan Sensus Penduduk 2020 Secara Online. Begini Cara Isinya

Hal ini disebabkan karena mewabahnya Covid-19 di Indonesia, yang memunculkan kebijakan dari pemerintah untuk mengurangi aktivitas di luar rumah. Sehingga sosialisasi sensus terutama secara face to face jadi terhambat.

Menurut BPS hingga 31 Maret 2020 sudah ada 32,4 juta orang atau sekitar 12,5% dari jumlah penduduk Indonesia yang telah melaksanakan SPO.

Dari jumlah tersebut, sekitar 85,73% kualitas data yang diisikan termasuk dalam kualitas Grade A (sangat baik) dan Grade B (baik). Ayo isi sensus secara online, ya. *

Editor: Ade Irwansyah

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply